sore di cafelattehid

haiii aku novi . cek instagram aku @xxnanaglam

aku sering liat kafe ini setiap melintas di area pondok gede. lokasinya ada di dalam mall, tapi di area luar bukan di dalam ruko-ruko. dari jalan raya, kita udah bisa liat logo cafe latteh ini. aku bukan penikmat outdoor, jadi aku pilih duduk di indoor kafe. kafenya lumayan luas. aku pilih duduk di sofa. sofanya nyaman, suasananya juga nyaman, nggak ribut, dan seru aja buat aku yang memang butuh duduk dan editing tulisan. kenapa mau mengulas kafe ini? karena aku jatuh cinta sama interior kafe nya. tulisan -tulisan yang dipajang di dinding, etalase gelas yang gemes, lighting yang bikin kita merasa sederhana dan lupa waktu, sudut ruangan yang kelihatan cantik, juga pramusajinya yang ramah.
kalau temen-temen lagi ada di area pondok gede, aku rekomendasikan kafe ini buat di datangi. bisa buat romatis berdua sama pasangan, ngumpul sama teman, atau juga ngajakin mamah bersantai setelah belanja bulanan
harga makanan dan minuman di kafe ini standart untuk menengah keatas, tapi agak mahal untuk kalangan pelajar. dibanderol dari Rp. 26000 sampai Rp 40000. ada minuman kopi dan non kopi. hari itu aku tidak memilih kopi, aku memilih greentea cool shake. aku butuh sesuatu yang segar karena aku mau mencicipi mochi yang kubeli di supermarket.
greentea nya enak, ditambah suasana nyaman, rasanya editingku cukup satu jam. aku jatuh cinta di tempat pertama.

cafe latteh
plaza pondok gede 2. lt basement
jalan raya pondok gede, jakarta timur
tlp : 02184938066 / 081298242494


cafe latteh


sofa yang bikin jatuh cinta



pernak perniknya lucu kan :)




ini minuman yang aku pesan. greentea shake, dan aku udah beli mochi duluan di supermarket.


minibar yang cantik.
dan ini pintu keluar.

aku lupa waktu dan benar-benar nyaris 2 jam di sini. satu jam fokus editing, satu jam kemudian streaming winner mv. wifi nya lancar jaya. mungkin sekali waktu bakalan kesini bawa tab atau laptop.

oke, kelar ya kafe ini. tempat rekomendasi aku, buat di daerah jakarta timur yang bosen sama jeko dan setarbuks, disini benar-benar tempat tenang buat kamu searching inspirasi.

like post aku dan follow instagram aku @xxnanaglam
oke

Komentar